LOMBOK TIMUR – Wakil Bupati Lombok Timur, H. Edwin Hadiwijaya menggelar acara buka puasa bersama para pemeran dan kru film Seher pada Sabtu (15/3). Acara yang berlangsung di objek wisata Pesanggrahan, Desa Timbenuh, Kecamatan Pringgasela, ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus bentuk penghargaan bagi insan kreatif yang telah membawa nama baik daerah.
![]() |
Wakil Bupati Lombok Timur, H. Edwin Hadiwijaya memberikan piagam penghargaan para pemeran dan kru film Seher pada Sabtu (15/3) |
Film Seher, yang sukses meraih 1,6 juta penonton dalam dua hari dan menjadi trending nomor satu di YouTube, mendapat apresiasi luar biasa dari masyarakat. Dalam suasana hangat dan penuh kebersamaan, Wabup Edwin memberikan tali asih serta piagam penghargaan kepada para sineas yang terlibat dalam produksi film ini.
"Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Kreativitas anak-anak muda Lombok Timur harus terus didukung agar semakin berkembang dan bisa bersaing di tingkat nasional maupun internasional," ujar Edwin.
Selain itu, ia juga mendorong para YouTuber dan kreator konten lokal untuk terus berinovasi dalam industri digital. Dikesempatan itu Edwin mengumumkan inisiatif baru berupa program bantuan modal usaha bagi entrepreneur dan kreator konten lokal. Bantuan modal sebesar Rp50 juta hingga Rp100 juta akan diberikan kepada mereka yang berhasil lolos seleksi dan mempresentasikan ide bisnis kreatifnya di hadapan dewan juri.
Seleksi ini akan melibatkan perwakilan dari perbankan, akademisi, dan praktisi ekonomi yang akan menilai kelayakan serta potensi bisnis peserta. Tak hanya dana, mereka yang terpilih juga akan mendapatkan pendampingan usaha hingga bisnis mereka berjalan stabil.
"Kami ingin melahirkan lebih banyak talenta yang bisa mengembangkan industri kreatif di Lombok Timur. Dukungan ini diharapkan mampu mendorong lahirnya wirausahawan baru yang siap bersaing," tutup Edwin. (glk)
Post a Comment